Pengganti SMI harus kuasai komunikasi politik

Media Monitoring Service
Cubic Centra Indonesia
http://www.cc-indonesia.com

MEDAN – Pasca Presiden Susilo Bambang Yudhoyono memberikan restu kepada Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati untuk mengundurkan diri dari jabatannya, banyak bermunculan nama orang-orang yang akan menggantikannya sebagai Menkeu.

“Para calon pengganti Sri Mulyani haruslah orang yang memiliki kemampuan setingkat Sri Mulyani, dan menguasai komunikasi politik yang baik,” kata analis ekonomi dari Universitas Sumatera Utara (USU), John Tafbu Ritonga, kepada Waspada Online, malam ini.

Dikatakan John Tafbu, calon pengganti Sri Mulyani haruslah orang yang memiliki komunikasi politik yang baik, karena seperti diketahui, Sri Mulyani merupakan menteri yang tidak terlalu akur dengan DPR RI, bahkan dalam beberapa rapat beberapa fraksi sempat melakukan aksi walkout karena memprotes kehadiran Sri Mulyani.

“Selain memiliki komunikasi politik yang baik, calon pengganti Sri Mulyani haruslah orang yang berpenglaman di bidang ekonomi dan perbankan,sehingga mempermudahnya beradaptasi dengan kerjaannya kelak,” pungkasnya.

Seperti diketahui, Sri Mulyani telah mengundurkan diri sebagai Menteri Keuangan Republik Indonesia dikarenakan terpilih sebagai Managing Director Bank Dunia yang akan membawahi tiga wilayah yaitu Amerika Latin dan Karibia, Asia Pasifik, dan Afrika Utara.

Sri Mulyani dinilai telah mampu menangani perekonomian Indonesia yang merupakan salah satu yang terbesar di dunia hingga mampu melampaui krisis, mengimplementasikan reformasi dan mendapatkan respek dari berbagai belahan dunia.

Sri Mulyani dikabarkan akan menggantikan Juan Jose Daboub, yang habis masa kerjanya pada 30 Juni 2010. Sri Mulyani disebut-sebut mulai bergabung dengan Bank Dunia pada 1 Juni 2010.

sumber

0 Response to "Pengganti SMI harus kuasai komunikasi politik"

Post a Comment

Powered by Blogger