DPR Pastikan Tak Akan Intervensi Proses Hukum Susno Duadji

Media Monitoring Service
Cubic Centra Indonesia (CCI)
http://www.cc-indonesia.com

Komisi III DPR yang membidangi masalah hukum telah membentuk Panitia Kerja Penegakan Hukum. Panja ini akan mengkaji soal penahanan mantan Kabareskrim Mabes Polri Komjen Susno Duadji.

Meski telah membentuk Panja, Wakil Ketua Komisi III DPR, Fachri Hamzah menegaskan bahwa DPR tidak akan mengintervensi proses hukum mantan Kabareskrim tersebut.

"DPR tidak akan intervensi penahanan Susno. Jadi Susno berapa lama ditahan itu kewenangan polisi," kata Fachri kepada wartawan di gedung DPR Jakarta (Rabu, 12/5).

Namun, kata politisi PKS ini, kalau memang ada ditemukan ada kejanggalan dalam penahanan Susno, DPR akan mengambil tindakan. Karena, sewaktu Komisi III DPR menjenguk Susno ke Mabes Polri kemarin, Susno berkeluh kesah soal alasan penahanannya.

"Kata Susno, saya sendiri tidak pernah mendengarnya, bahkan saya tidak tahu alasan penahanan saya," ujar achri menirukan ucapan Susno.

sumber

0 Response to "DPR Pastikan Tak Akan Intervensi Proses Hukum Susno Duadji"

Post a Comment

Powered by Blogger