Printer Canggih Untuk UKM

Media Monitoring, Analysis and Tracking, Information System Consultant,
Software-Web Develoment and Maintenance,
Computer Network Supply and Installation, Purchasing Service,
Cakrajiya Ciptana (CCi)

Media : Republika

Date : Wednesday, June 16, 2010

Page : 18

Tone : Positive

Position : Center

Section : Trentek


Ditawarkan peluang pada UKM untuk mempercepat pertumbuhan melalui beragam teknologi dan produk pencetakan inovatif.Usaha kecil dan menengah (UKM) jumlahnya cukup banyak di Indonesia. Bahkan, banyak data yang mengungkapkan UKM lebih dari 90% dari seluruh usaha yang ada di Indonesia.

Namun jumlah yang besar tidak diikuti dengan kekuatan ekonomi yang besar pula. Sebab pada praktiknya, banyak UKM yang dililit berbagai persoalan, seperti permodalan, jaringan pemasaran, serta kemampuan mengadopsi teknologi yang masih rendah.

Menghadapi kondisi tersebut, banyak pabrikan elektronik yang menaruh perhatian pada UKM. Tujuannya agar UKM makin berdaya, dan efisien dengan perangkat baru yang canggih. Ini misalnya dilakukan oleh para pabrikan printer. Mereka berusaha mengeluarkan printer-printer baru yang dikhususkan bagi UKM, guna mengatasi berbagai kendala yang dihadapi.

Hewlett Packard (HP) misalnya, meluncurkan jajaran terbaru printer laser jet dengan inovasi dan teknologi terbaru. Jajaran printer ini didesain untuk membantu perusahaan skala kecil dan menengah (UKM) untuk pulih dan tumbuh lebih cepat. Beberapa model laser jet tertentu bahkan dapat mulai balik modal hanya dalam tempo 45 hari. Dengan teknologi plug and print, memungkinkan pelanggan langsung mencetak tanpa cd instalasi.

Printer monokrom baru dengan fitur hp smart install mencakup seri HP Laser Jet Pro P1100, seri Pro M1130-/M1210 Multifunction Printer (MFP) dan seri HP Laser Jet PRo P1566/P1606 DN. Jajaran printer baru tersebut dilengkapi dengan terobosan baru teknologi HP auto one/auto off yang menjadikan penggunaan energi lebih hemat tiga kali dibandingkan mode sleep, juga dilengkapi pemindai mobile pertama dari HP yang menjadikan pemakainya tetap produktif saat bepergian.

"Penggunaan aset dan sumber daya secara bijak, bekerja lebih cerdas serta lebih cepat untuk meningkatkan daya saing adalah keharusan bagi UKM saat ini, di tengah situasi ekonomi yang berangsur pulih," ujar Managing Director Imaging and Printing Group, HP Indonesia, Mulia Dewi Kanadai, kepada wartawan di Jakarta pekan lalu. Dikatakan, HP menawarkan peluang kepada UKM untuk mempercepat pertumbuhan melalui beragam teknologi dan produk pencetakan inovatif dengan kemampuan mengembalikan biaya yang telah dikeluarkan.

HP Laser Jet merupakan investasi yang menguntungkan bagi UKM dan terus memberikan nilai lebih. Sedangkan HP Laser Jet multifunction printer (MFP) bisa memberikan investasi yang menguntungkan karena penghematan selama 45 hari sebanding dengan nilai pembelian.

"Sebagai yang kali pertama di industri, HP smart install memungkinkan pelanggan langsung mencetak dokumen atau foto cukup dengan menghubungkan mini netbook, notebook, atau pc desktop ke printer menggunakan kabel usb tanpa menggunakan cd," jelas Mulya.

Dengan HP smart install, cd driver tidak lagi dibutuhkan, dan pengguna dapat menghubungkan printer ke pc dengan usb kabel mengikuti petunjuk antarmuka yang intuitif. Cukup colokkan kabel usb ke printer, hubungkan ke windows, dan instalasi akan berjalan dengan otomatis.

Sementara itu, Fuji Xerox juga mengeluarkan printer untuk kalangan UKM yaitu docuprint c22100 dan c3300 DX. Kedua printer ini dirancang sebagai portofolio printer fungsi tunggal yang memberikan banyak pilihan kepada UKM, terutama untuk urusan printer laser jaringan berwarna A4.

Keduanya dilengkapi dengan tambahan fitur keamanan dan administrasi. Juga dilengkapi dengan fungsi auditron, yang berguna untuk otentifikasi akun dan manajemen biaya cetak. Kedua seri ini juga dibekali dengan 6K (K) / 4K (CMY). Hasil cartridge cetak awal dan menawarkan 9K (K) / 9K (CMY). Hasil yang tinggi dari CRU penggantian cartridge.

Dengan demikian limbah dan biaya perhalaman dapat diminimalisir. Tak hanya itu, printer tersebut juga dilengkapi dengan aspek keamanan yang mengharuskan persetujuan password untuk melakukan pencetakan dari komputer sebelum mencetak data dari panel kontrol.

Docuprint C2200 dapat mencetak 25 halaman per menit, sedangkan Docuprint C3300DX memunyai kemampuan hingga 30 halaman per menit (Warna atau hitam putih).

Fitur baru

Pabrikan lainnya, Canon, juga agresif menyasar kalangan UKM lewat jajaran 3 produk terbarunya yaitu PixM MX347, MX357 dan MX876. Beberapa fitur terbaru yang terdapat dalam ketiga printer tersebut antara lain tampilan dengan desain terbaru, cara pengoperasian yang mudah, dan kinerja yang makin tinggi. Integrasi fungsi dari piranti ini menjadikan pekerjaan menjadi lebih efisien dan efektif.

Peluncuran ketiga printer ini merupakan bentuk komitmen Canon terhadap standar produktifitas pencetakan, yaitu ISO/IEC24734 dan ISO/IEC24735.

"Printer multifungsi Canon yang baru diluncurkan ini ditujukan untuk segmen pasar pebisnis, baik besar, kecil maupun kantor rumah (soho). Canon selalu berusaha mengikuti perkembangan kebutuhan konsumen dan memenuhi keperluan mereka dengan menyediakan berbagai produk unggulan. Diharapkan pengguna diuntungkan dengan kemajuan teknologi yang diterapkan dalam setiap produk," jelas Direktur Canon Division, PT DataScript, Merry Harun.

Dilengkapi teknologi canggih dan fitur terbaru, pengguna semakin dimudahkan dalam pengoperasian tiga printer baru ini. Fitur automatic document feeder (ADF) membuat proses pemindaian dan penyalinan semakin menyenangkan. Fitur auto-duplex ADF pada MX876 yang menyalin dan memindai dokumen di kedua sisi kertas, banyak membantu menghemat waktu dan kertas yang sangat dibutuhkan kalangan UKM.

Dilengkapi dengan sistem 5 tinta individu, PixMa MX876 cukup hemat bagi para pebisnis yang mengutamakan efektifitas dan efisiensi printer. Cartridgenya hanya perlu diganti ketika tinta sudah benar-benar habis. Sementara fasilitas two-w paper feeding menawarkan kenyamanan proses cetak saat memasukkan kertas foto dan kertas biasa secara simultan.

Moda autoscan dengan pintar mampu megenali dokumen yang dipindai dan secara otomatis disesuaikan dengan pengaturan yang tepat. Sedangkan keunggulan lainnya adalah auto document fixture.

"Fitur ini memberikan hasil salinan dan pemindaian yang terbaik, dengan menganalisa dan mengoreksi kesalahan pada teks dan bagian gambar. Kelebihan fitur ini secara otomatis mencerahkan gambar pada bagian-bagian tertentu, melembutkan corak, menyeimbangkan contrast gambar, serta menajamkan teks," terang Merry.

Printer terbaru Canon juga dipersenjatai dengan teknologi dan fitur canggih lainnya. Teknologi fine (full photolytograpy inkjet nozzle engineering) dan sistem chromalife 100+ adalah perpaduan yang mampu menghasilkan hasil cetak foto setara dengan hasil lab foto.

"Chromalife 100+ menghasilkan gambar yang tahan lama hingga 300 tahun bila menggunakan kertas foto asli Canon, dan disimpan dalam foto album," terang Merry.

0 Response to "Printer Canggih Untuk UKM"

Post a Comment

Powered by Blogger